Dalam dunia perdagangan internasional, pembiayaan transaksi ekspor dan impor memegang peranan krusial dalam kelancaran dan keberhasilan setiap transaksi. Proses perdagangan internasional dimulai dengan adanya sales kontrak, yang kemudian diikuti oleh negosiasi dokumen dan akhirnya penagihan pembayaran. Agar transaksi ekspor dan impor dapat berlangsung dengan efektif dan efisien, diperlukan metode pembayaran yang sesuai dengan kesepakatan antara eksportir dan importir. Di antara berbagai metode pembiayaan yang ada, Letter of Credit (L/C) merupakan yang paling utama dan sering digunakan untuk memberikan jaminan kepada kedua belah pihak. Oleh karena itu, pemahaman mendalam mengenai L/C dan aturan internasional yang terkait sangat penting bagi semua pihak yang terlibat dalam perdagangan internasional.
Pelatihan L/C, UCP 600, ISBP Dan Exim Trade Finance untuk membantu para profesional memahami dengan jelas dan mendalam tentang mekanisme L/C serta aturan internasional yang relevan, seperti Uniform Customs and Practice (UCP 600) dan International Standard Banking Practice (ISBP). Melalui pelatihan ini, peserta akan memperoleh wawasan tentang bagaimana menerapkan L/C secara tepat dalam transaksi ekspor dan impor serta bagaimana menangani berbagai dokumen dan pembiayaan terkait. Selain itu, pelatihan ini juga mencakup praktek pengisian dokumen dan studi kasus yang sering terjadi di lapangan, memungkinkan peserta untuk belajar dari pengalaman nyata dan meningkatkan keterampilan mereka dalam pembiayaan perdagangan internasional.